Pelaksanaan ulangan kenaikan kelas (UKK) mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) kelas 2 SD semester 2 diadakan untuk mengetahui penguasaan materi pelajaran yang telah diajarkan. Dalam pelaksanaan UKK siswa diberi soal tes yang harus mereka kerjakan dengan baik. Soal UKK IPA untuk kelas 2 semester 2 ini dibuat untuk melatih putra- putri anda dalam mempersiapkan ulangan kenaikan kelas, selain itu pula soal tes IPA ini bisa digunakan untuk soal tes pada ulangan kenaikan kelas di sekolah dasar (SD), karena soal yang kami buat mengacu pada kurikulum yang berlaku.
Baca juga : Kumpulan soal UKK kelas 1- 5 tahun 2016
Berikut ini merupakan soal ulangan kenaikan kelas (UKK) mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) kelas 2 SD/MI semester 2. Semoga bermanfaat
Soal Pilihan Ganda (PG)
1. sumber energi tenaga manusia adalah ...
a. baterai
b. listrik
c. makanan
2.sumber energi yang digunakan mobil …
a. minyak tanah
b. bensin
c. gas
3. senter menggunakan energi …
a. listrik
b. minyak tanah
c. baterai
4.Menanak nasi menggunakan ….
a. setrika
b. mesin cuci
c. rice cooker
5. berikut ini termasuk alat komunikasi kecuali ...
a. telepon rumah
b. kalkulator
c. telepon genggam
6. senter menggunakan energi …
a. listrik
b. minyak tanah
c. baterai
7. radio adalah alat yang menghasilkan …
a. bunyi
b. panas
c. cahaya
8. sumber energi yang paling banyak dimanfaatkan dalam kehidupan sehari hari adalah ...
a. angin
b. listrik
c. minyak bumi
9. Sepeda motor memperoleh energi dari ….
a. minyak tanah
b. bensin
c. listrik
10. Benda yang menghasilkan panas adalah ….
a. jam tangan
b. setrika
c. kompor
11. trompet dapat menjadi sumber energi bunyi jika ...
a. dibiarkan
b. ditiup
c. dipukul
12.Matahari di atas kepala pukul ….
a. 12 siang
b. 12 malam
c. 6 pagi
13. Panas matahari digunakan untuk ….
a. mengeringkan padi
b. mencuci baju
c. bermain layang-layang
14. Benda terkena cahaya matahari mempunyai ….
a. suara
b. gambar
c. bayang-bayang
15. Saat matahari mulai tenggelam, daerah sekitar kita terlihat . . . .
a. gelap
b. panas
c. terang
Soal Isian
1. Bel listrik menghasilkan energi . . . .
2. Sumber energi panas di bumi adalah . . . .
3. Alat ini menggunakan sumber energi dari . . . .
4. Radio dapat menghasilkan energi ….
5. Senter adalah alat yang menghasilkan ….
6. jika dinyalakan televisi menghasilkan …dan ...
7. Sinar matahari pada siang hari terasa lebih . . . daripada saat pagi dan sore hari…
8. Matahari bergerak dari arah . . . ke arah . . . .
9. Bayangan benda saat sore hari selalu lebih . . .daripada benda itu sendiri.
10. agar mata tidak silau pada siang hari sebaiknya kita memakai ...
Soal Uraian
1. Bagaimana caranya agar kita bisa menghemat energi?
2. Apa sajakah yang termasuk sumber energi?
3. Bagaimana panjang bayangan benda di pagi, siang, dan sore hari?
4. Apa saja kegunaan sinar matahari bagi manusia?
5. Mengapa kita tidak boleh menatap matahari secara langsung?
Demikian soal UKK IPA kelas 2 SD tahun 2016